Kukar, beritaalternatif.com – Belum sehari ditetapkan sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) masa bakti 2021-2024, Eko Wulandanu langsung mendapatkan masukan dan saran yang datang dari Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) Kukar.
Ketua GPII Kukar Muhammad Fauzan melalui Sekretaris Umum, Halimatu mengungkapkan, pemuda atau muda adalah kekuatan. Di dalam jiwanya terdapat semangat yang berapi-api.
“Meminjam kata Bung Karno bahwa dengan 10 pemuda saja ia yakin bisa mengguncangkan dunia. Artinya bahwa muda adalah modal dasar untuk memajukan suatu negara,” kata Halimatu, Rabu (29/9/2021).
Ia melanjutkan, kunci daripada itu adalah persatuan dan kesolidan.
“Ketika pemuda sudah solid maka yakinlah semua persoalan akan dengan mudah bisa terselesaikan,” uangkapnya.
Stev, sapaannya, berharap kepada pengurus DPD KNPI nanti agar menjaga kesolidan supaya pemuda-pemuda yang tergabung di DPK maupun OKP di Kukar tidak tercerai-berai.
“Kami melihat pemuda hari ini masih terkotak-kotak, baik itu melalui perbedaan pandangan maupun perbedaan kepentingan politik,” ucap Stev.
Ia juga berharap ke depan organisasi pemuda di bawah naungan KNPI tidak hanya menjadi mitra produktif pendukung program-program pemerintah, tetapi juga harus menjadi mitra kritis.
“Ke depan DPD KNPI harus bisa berkolaborasi untuk mengawal pembangunan di Kukar. Ketika ada langkah dari pemerintah daerah yang tidak berjalan sebagaimana mestinya, maka wajib hukumnya DPD KNPI Kukar mengingatkannya,” tegas Stev.
Dia juga menyarankan, selain program-program seremonial, peringatan hari-hari besar, ada kegiatan yang menurutnya harus terus dijalankan oleh KNPI Kukar.
“Agar kita tidak terjerumus, kegiatan pencerdasan, kegiatan-kegiatan keagamaan itu harus menjadi pondasi dasar untuk KNPI bergerak, supaya semua perjuangan dan ikhtiar kita selalu diridhoi oleh Allah SWT,” pungkas dia. (*)
Penulis: Arif Rahmansyah